1. Ciri khusus tumbuhan kaktus yang hidup didaerah gurun adalah ........
A. Akarnya serabut B. Batangnya berongga
C. Batangnya berlapis lilin D. Daunnya tipis dan lebar
JAWABAN
TUTUP JAWABAN
Langkah penyelesaian :
Ciri khusus yaitu ciri yang dimiliki oleh makhluk hidup tertentu dan tidak dimiliki oleh makhluk hidup lain. Jadi, ciri khusus yang dimiliki oleh tumbuhan kaktus adalah batangnya berlapis lilikn.
Jawaban : C
2. Perhatikan gambar hewan-hewan dibawah ini!
Hewan-hewan tersebut dapat dimasukan ke dalam satu kelompok berdasarkan ..........
A. Tempat hidup B. Cara bergerak C. Jenis makanan D. Cara berkembang biak
JAWABAN
TUTUP JAWABAN
Langkah penyelesaian :
Hewan dibedakan menjadi tiga kelompok, yaitu :
- Ovipar (bertelur)
- Vivipara (beranak)
- Ovovivipar (beranak dan bertelur)
Jadi, hewan-hewan tersebut termasuk dalam satu kelompok berdasarkan cara berkembang biak.
Jawaban : D
3. Perhatikan gambar berikut ini!
Hewan yang dapat dikelompokkan berdasarkan jenis makanannya adalah nomor...........
A. 1 dan 2 B. 2 dan 3 C. 3 dan 4 D. 1 dan 4
JAWABAN
TUTUP JAWABAN
Langkah penyelesaian :
Jenis makanannya terbagi menjadi 3, yaitu :
- Karnivora : hewan pemakan daging
- Herbivora : hewan pemakan tumbuhan
- Omnivore : hewan pemakan daging dan tumbuhan
Jadi, hewan yang dapat dikelompokkan berdasarkan jenis makanannya, yaitu omnivore adalah 1 dan 4.
Jawaban : D
4. Perhatikan rantai makanan berikut!
Organisme yang tepat untuk menempati (X) pada rantai makanan tersebut adalah ...........
A. Tikus B. Burung pipit C. Ulat D. Katak
JAWABAN
TUTUP JAWABAN
Langkah penyelesaian :
Organisme yag=ng tepat untuk menempati posisi konsumen tingkat 2 pada rantai makanan adalah katak.
Jawaban : D
5. Perhatikan gambar berikut ini!
Peran elang dalam rantai makanan diatas adalah sebagai ...............
A. Produsen B. Konsumen 1 C. Konsumen 2 D. Konsumen 3
JAWABAN
TUTUP JAWABAN
Langkah penyelesaian :
Jadi, peranan elang dalam rantai makanan di atas adalah sebagai konsumen tingkat 3.
Jawaban : D
6. Dalam ekosistem sawah, apabila populasi tikus mengalami penurunan maka yang akan terjadi adalah .........
A. Populasi padi berkurang B. Populasi ular berkurang
C. Populasi rumput berkurang D. Populasi elang meningkat
JAWABAN
TUTUP JAWABAN
Jadi, apabila populasi tikus mengalami penurunan maka populasi ular berkurang.
Jawaban : B
7. Tanaman anggrek yang hidup menempel pada tumbuhan inangnya merupakan contoh .............
A. Simbiosis parasitisme B. Simbiosis komensalisme
C. Simbiosis mutualisme D. Simbiosis amensalisme
JAWABAN
TUTUP JAWABAN
Langkah penyelesaian :
Symbiosis adalah hubungan antara dua makhluk hidup yang berbeda jenis. Simbiosis terbagi menjadi 3 macam, yaitu :
- Simbiosis mutualisme yaitu hubungan yang saling menguntungkan
- Simbiosis komensalisme yaitu hubungan di mana yang satu diuntungkan, sedangkan yang satu lagi tidak dirugikan
- Simbiosis parasitisme yaitu hubungan di mana satu diuntungkan, sedangkan yang satunya lagi dirugikan
Jadi, tanaman anggrek yang hidup menempel pada tumbuhan inangnya merupakan contoh dari simbiosis komensalisme.
Jawaban : B
8. Berikut ini gambar cara berkembang biak yang dilakukan oleh rumput teki.
Tumbuhan yang berkembang biak dengan cara yang sama dengan tanaman diatas adalah ...........
A. Ubi jalar B. Eceng gondok C. Ketela pohon D. Bawang merah
JAWABAN
TUTUP JAWABAN
Langkah penyelesaian :
Perkembangbiakan pada tumbuhan terjadi secara generatif (kawin) dan vegetatif (tanpa perkawinan). Jadi, tumbuhan yang berkembang biak dengan cara yang sama dengan rumput teki adalah eceng gondok.
Jawaban : B
9. Hewan dibawah ini yang berkembang biak dengan cara vivipara adalah ..........
A. Kelinci dan penyu B. Sapi dan buaya C. Paus dan lumba-lumba D. Ayam dan katak
JAWABAN
TUTUP JAWABAN
Langkah penyelesaian :
Hewan yang berkembang biak dengan cara vivipar adalah paus dan lumba-lumba.
Jawaban : C
10. Beruang yang hidup didaerah kutub menyesuaikan diri dengan cara ...........
A. Mimikri B. Autotomy C. Ekolokasi D. Hibernasi
JAWABAN
TUTUP JAWABAN
Langkah penyelesaian :
Adaptasi adalah kemampuan makhluk hidup menyesuaikan diri dengan lingkungan untuk bertahan hidup. Diketahui :
- Mimikri adalah proses evolusi yang terjadi pada spesies untuk menjadi sama dengan spesies lainnya.
- Autotomi adalah Teknik bertahan hidup dengan memotong bagian tubuh
- Ekolokasi adalah gelombang suara yang dikeluarkan oleh hewan tertentu untuk menentukan letak objek-objek tertentu
- Hibernasi adalah periode tidur panjang yang dilakukan oleh hewan tertentu dengan tujuan untuk menghemat energi.
Jadi, dari pertanyaan di atas yaitu bahwa beruang yang hidup di daerah kutub menyesuaikan diri dengan cara hibernasi.
Jawaban : D
11. Tanaman jagung beradaptasi dengan menggulungkan daunnya. Tujuannya adalah .............
A. Mengurangi penguapan B. Mempercepat penguapan
C. Mempermudah penguapan D. Menghentikan penguapan
JAWABAN
TUTUP JAWABAN
Langkah penyelesaian :
Adaptasi adalah kemampuan makhluk hidup dalam bertahan hidup. Pada saat kemarau, tumbuhan jagung akan beradaptasi dengan menggulungkan daunnya.
Tujuannya : agar penguapan air yamg ada di daun melambat sehingga cadangan air pada jagung tersebut bertahan lama. Berfungsi untuk mengurangi penguapan.
Jawaban : A
12. Usaha yang dilakukan untuk melestarikan hewan langka agar tidak punah adalah .........
A. Membangun suaka margasatwa B. Membangun cagar alam
C. Membuat hutan produksi D. Membangun hutan lindung
JAWABAN
TUTUP JAWABAN
Langkah penyelesaian :
Untuk melindungi hewan dan tumbuhan langka, ada du acara :
1. Secara In situ : perlindungan di dalam habitat aslinya, contoh : tanaman nasional dan cagar alam
2. Secara ex situ (di luar habitat), contoh : suaka margasatwa dan kebun binatang
Tujuan pelestarian adalah untuk menjaga kepunahan suatu makhluk hidup. Jadi, usaha yang tepat agar tidak punah adalah membangun suaka margasatwa.
Jawaban : A
13. Salah satu manfaat pelestarian laut bagi lingkungan di daerah pantai adalah ..........
A. Jumlah ikan akan terus menurun B. Banyak nelayan menangkap ikan
C. Harga ikan akan makin mahal D. Biota laut akan tetap terjaga
JAWABAN
TUTUP JAWABAN
Langkah penyelesaian :
Salah satu manfaat pelestarian laut bagi lingkungan di daerah pantai adalah agar biota laut akan tetap terjaga.
Jawaban : D
14. Perusahaan-perusahaan besar ada yang membuang limbah industri ke sungai. Akibat dari perbuatan tersebut menyebabkan ............
A. Pencemaran air sungai B. Populasi udara di sekitar sungai
C. Populasi ikan bertambah D. Air sungai tetap jernih
JAWABAN
TUTUP JAWABAN
Langkah penyelesaian :
Perusahaan besar membuang limbah industry ke sungai adalah suatu perbuatan yang bukan merupakan pelestarian lingkungan . akibat dari perbuatan tersebut dapat menyebabkan pencemaran air sungai.
Jawaban : A
15. Fungsi ekor pada tubuh kucing adalah .........
A. Membantu mencari makan B. Mengetahui datangnya musuh
C. Mengusir gangguan serangga D. Sebagai alat keseimbangan
JAWABAN
TUTUP JAWABAN
Langkah penyelesaian :
Ekor kucing mempunyai manfaat untuk menjaga keseimbangan kucing ketika berjalan pada tempat yang khususnya mempunyai pijakan sempit agar tidak terjatuh. Jadi, fungsi ekor pada tubuh kucing adalah sebagai alat keseimbangan.
Jawaban : D
16. Petani di daerah Sulawesi banyak memelihara kupu-kupu penghasilan sutra (bombys mori). Tahapan daur hidup kupu-kupu yang dapat dimanfaatkan untuk menghasilkan benang sutra adalah ..............
A. Telur B. Larva C. Pupa D. Imago
JAWABAN
TUTUP JAWABAN
Langkah penyelesaian :
Proses perubahan bentuk hewan golongan serangga dari fase lahir sampai fase lahir sampai fase dewasa di sebut dengan metamorfosis.
1. Metamorfosis tidak sempurna :
Telur nimfa imago (dewasa)
2. Metamorfosis sempurna :
Telur larva pupa dewasa
Tahapan dari hidup kupu-kupu yang dapat dimanfaatkan adalah ulat (larva).
Jawaban : B
17. Berikut ini gambar tulang jari-jari tangan dan cara kerjanya :
Berdasarkan cara kerja, jenis sendi yang terdapat pada bagian X adalah ..........
A. Sendi putar B. Sendi pelana C. Sendi engsel D. Sendi peluru
JAWABAN
TUTUP JAWABAN
Langkah penyelesaian :
Persendian yaitu hubungan antar tulang-tulang yang membentuk system gerak pada manusia. Pada gambar di atas , tanda X menunjukkan bagian jari-jari tangan. Bagian ini termasuk dalam sendi pelana.
Jawaban : B
18. Perhatikan gambar sendi dibawah ini!
Alat gerak yang dapat dilakukan oleh sendi X adalah ..............
A. Satu arah B. Dua arah C. Memutar D. Segala arah
JAWABAN
TUTUP JAWABAN
Langkah penyelesaian :
Tanda X menunjukkan bagian antara bahu dengan lengan atas. Bagian ini merupakan termasuk sendi peluru yang dapat bergerak bebas ke segala arah.
Jawaban : D
19. Perhatikan gambar dibawah ini!
Organ tubuh yang diberi tanda X memiliki fungsi untuk ..........
A. Memompa darah B. Menawarkan racun
C. Membunuh kuman D. Menghasilkan urine
JAWABAN
TUTUP JAWABAN
Langkah penyelesaian :
Gambar pada soal adalah system pencernaan pada manusia :
1. Hati
Organ penghasil hormon empedu untuk pencernaan makanan secara kimiawi dan penawar racun
2. Usus besar
Menyerap air selama proses pencernaan, membentuk massa feses, dan mendorong sisa makanan hasil pencernaan
3. Lambung
Terjadi pencernaan secara mekanik oleh dinding lambung, terjadi pencernaan secara kimiawi
4. Usus halus penyerapan sari-sari makanan
5. Anus
Jadi, organ yang di beri tanda X merupakan hati.
Jawaban : B
20. Penyakit yang menyerang tulang manusia adalah ...........
A. Tuberculosis B. Typus C. Influenza D. Rakhitis
JAWABAN
TUTUP JAWABAN
Langkah penyelesaian :
Tubercolosis, di kenal dengan TBC. Yaitu penyakit yang menyerang paru-paru yang disebabkan oleh Mycobacterium tuberculosis.
Typus, yaitu penyakit demam tinggi. Yang disebabkan oleh bakteri Salmonella typhi.
Influenza, yaitu penyakit yang berasal dari virus yang menyerang system pernapasan, termasuk hidung, tenggorokan, cabang tenggorokan, dan paru-paru.
Rakhitis, yaitu penyakit yang menyebabkan kelainan pada pertumbuhan tulang manusia.
Jadi, jawaban yang tepat ntuk pertanyaan di atas adalah Rakhitis.
Jawaban : D
Comments